Kapolda Sulsel Buka Pendidikan Dan Pelatihan Integrasi TNI - Polri 2022 di SPN Batua Polda Sulsel

    Kapolda Sulsel Buka Pendidikan Dan Pelatihan Integrasi TNI - Polri 2022 di SPN Batua Polda Sulsel
    Kapolda Sulsel bersama Kasdam XIV Hasanuddin Brigjen TNI Dany Budiyanto, PJU Polda Sulsel dan Ka SPN Batua Polda Sulsel.

    MAKASSAR - Kapolda Sulsel Irjen Pol Drs. Nana Sudjana AS, M.M., membuka secara langsung Pendidikan Dan Pelatihan Integrasi TNI - Polri 2022 di SPN Batua Polda Sulsel, Senin (12/12/2022).

    Kapolda Sulsel bersama Kasdam XIV Hasanuddin Brigjen TNI Dany Budiyanto, PJU Polda Sulsel dan Ka SPN Batua Polda Sulsel.

    Sebanyak 50 siswa mengikuti kegiatan latihan integrasi ini terdiri dari 20 siswa dari Rindam dan 20 siswa SPN Polda Sulsel yang dijadwalkan akan berlangsung selama 5 hari tersebut. 

    Acara ditandai dengan Penyematan Tanda Latihan serta pernyataan resmi dimulainya latihan oleh Kapolda Sulsel yang bertindak selaku inspektur upacara.

    Kapolda Sulsel dalam amanatnya mengatakan kegiatan ini adalah kali kedua dilaksanakan serentak di 13 Satdik Polri dan Kodiklat TNI harapannya, terjalin persahabatan TNI Polri dan juga momentum sinergitas melalui kegiatan yang membangun kebersamaan, kekompakan dan kesetiakawanan.

    “Laksanakan giat ini dengan semangat dan penuh keikhlasan guna menjalin persahabatan TNI Polri, ” jelas Kapolda Sulsel Irjen. Pol. Nana Sudjana.

    Kapolda Sulsel turut menitipkan kepada para tenaga pendidik dan pengasuh untuk melaksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab dan keikhlasan serta menjadi role model yang baik bagi para peserta didik, karena ditangan para pelatih sikap dan mental peserta didik terbentuk.( Herman Djide)

    makassar sulsel
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    Masuki Purna Bakti, Ridwan Parumpa Intip...

    Artikel Berikutnya

    Pemkab Pangkep Salurkan Bantuan Dampak Kenaikan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Pasangan MYL-ARA Raih Suara Terbanyak di Pilkada Pangkep, Relawan Gelar Konvoi Meriah
    Tingkatkan Pengetahuan Generasi Muda Angkatan Laut, KRI Banjarmasin-592 dan Lanal Palu Gelar Open Ship Tour di Kota Palu
    Panglima TNI Dampingi Menkopolkam Monitoring Pilkada Serentak Tahun 2024
    Kunker Pangkogabwilhan I Ke Tanjung Balai Karimun, Tinjau Pilkada Serentak di Wilayah Perbatasan
    Bakamla RI Sambut Kapal PCG BRP Gabriela di Dermaga Bitung

    Ikuti Kami